Alat dan Tenaga Medis di Sulsel Terbatas, Butuh Bantuan Pusat!

  • Whatsapp
Ilustrasi (Dok Int)

SimpulRakyat.co.id, Makassar – Penanganan pasien dalam pemantauan Covid-19 dikeluhkan tenaga kesehatan, dalam hal ini dokter, perawat dan laboran serta tenaga kesehatan lainnya di Rumah Sakit.

Hingga saat ini beberapa daerah atau rumah sakit masih kekurangan Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga kesehatan yang bertugas.

Baca Juga

Wagub Andi Sudirman Sulaiman terus memantau perkembangan Virus Corona atau Covid 19 tersebut, Dirinya menerima keluhan dari tenaga medis yang kekurangan Alat Pelindung Diri (APD).

Memastikan hal tesebut, Wagub langsung menelpon Kepala Dinas Kesehatan Sulsel Ichsan Mustari.

“Saya sudah minta untuk mengamankan APD prioritas tim medis,” ungkapnya saat diwawancara via Whatsapp, Kamis (19/3/2020).

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Sulsel, saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut, ia telah menyiapkan APD meski terbatas.

“Kami sudah siapkan APD meski terbatas khusus untuk tim medis,” ujarnya.

Pemprov Sulsel juga berharap APD tenaga medis, fasilitas layanan isolasi pasien dan Lab Test Spesific Covid-19 bisa dibantu melalui anggaran tanggap darurat pusat.

Diketahui, Kamis (19/3/2020) kemarin, dua orang di Sulawesi Selatan (Sulsel) dinyatakan positif terjangkit virus Corona (Covid-19). Ini menjadi kasus pertama di Sulsel.

Dua kasus positif Corona di Sulsel ini menjadi kasus pertama di Sulsel yang diumumkan pemerintah pusat. Hingga kini, total ada 309 kasus positif Corona di Indonesia. Di mana 25 orang di antaranya, meninggal dunia dan 15 orang sembuh. (*)

Jangan Lewatkan