Pandemi Covid-19, Pemkab Merauke Gencar Salurkan Bantuan ke Masyarakat

  • Whatsapp
Pemkab Merauke Gencar Salurkan Bantuan ke Masyarakat

SimpulRakyat.co.id, Merauke – sekalipun situasi dan kondisi sulit saat ini dalam menghadapi pandemi Covid-19, para relawan yang tergabung dalam posko penanggulangan Covid-19 Kabupaten Merauke setia setiap hari bergotong royong dalam kepedulian kepada masyarakat, terus menyalurkan bantuan Sembako ke seluruh masyarakat, baik di kota hingga ke kampung-kampung.

“Dampak sangat besar terasa bagi masyarakat kita terlebih masyarakat kecil dan berpenghasilan kecil akibat permasalahan wabah virus covid-19 ini, maka kita selaku pemerintah bertanggungjawab kepada masyarakat yang ada di kabupaten ini, dengan terus berupaya sekuat tenaga agar dapat meringankan beban yang dialami masyarakat saat ini,” ungkap Asisten 3 Sekda Merauke, Yacobus Diwiri kepada awak media, Kamis (23/4) lalu.

Baca Juga

Disampaikan pula bahwa setiap harinya ribuan paket disalurkan langsung ke kelurahan dan kampung-kampung yang ada di Kabupaten Merauke.

“Sekitar 3000an paket sembako per hari yang dibagikan kepada langsung kepada masyarakat baik di kelurahan maupun di kampung-kampung. Oleh karena jarak tempuh cukup jauh dan ada yang sangat sulit sehingga kita batasi perharinya 3 kampung atau kelurahan,” tambah Diwiri di posko utama penanggulangan Covid-19 yang beralamat di Kantor Bupati Jl Brawijaya Merauke

“Selain bantuan paket Sembako, juga diadakan penyiraman atau penyemprotan di ruas jalan umum dari kota hingga ke kampung-kampung bekerjasama dengan TNI dan Polri. Tujuan utama dari program ini adalah sesegera mungkin memutuskan atau mengakhiri penyebaran wabah virus ini dari bumi Anim Ha ini,” ujar Diwiri dengan penuh semangat.

Hingga berita ini dinaikan, pemerintah tetap berupaya keras untuk melindungi masyarakat sehingga tidak lagi merasa sendiri, tetapi pemerintah ada dan selalu siap sedia membantu serta melindungi. (Samuel Atbar)

Jangan Lewatkan