IPPM Pangkep Gelar Citamas 1 di Kawasan Gua Prasejarah Belae

  • Whatsapp

SimpulRakyat.co.id, Pangkep – Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa (IPPM) Pangkep, Koordinator Universitas Muslim Maros melakasanakan kegiatan cita dasar kemanusiaan (Citamas 1) di Rumah Informasi Kawasan Gua Prasejarah Belae, Kabupaten Pangkep yang dimulai pada Jumat-Minggu (28 Februari-1 Maret 2020).

Proses pengkaderan tingkat 1 ini merupakan persyaratan untuk menjadi anggota formal IPPM Pangkep, selain itu kegiatan ini dilakukan untuk menambah ilmu pengetahuan intelektual kader, pengenalan organisasi kepada mahasiswa dan pemuda Kabupaten Pangkep.

Baca Juga

Selain itu, kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya manuisia yang menjadi cita-cita pemerintah daerah secara umum dan terkhusus IPPM Pangkep Koord Umma.

Ketua Koordinator Umma, Muh Fikhri menyampaikan, kegiatan ini mengusung tema ‘Mewujudkan Jiwa Kepemimpinan Dalam Mengembangkan Sikap Kritis Dan Beretika Serta Loyal Terhadap Lembaga’.

“Semoga atas dilaksanakannya kegiatan yang bersifat membangun kualitas SDM ini, bisa menjadi contoh untuk mahasiswa dan pemuda kabupaten Pangkep dalam hal kreatifitas dan kepedulian terhadap daerah,” tutur Fikhri dalam pembukaan pengkaderan tersebut. (*)

Jangan Lewatkan